Home » Cara Mengetahui Whatsapp Kita Diblokir

Cara Mengetahui Whatsapp Kita Diblokir

Sudah tidak dipungkiri lagi jika Whatsapp merupakan salah satu aplikasi chatting yang sangat banyak sekali penggemarnya. Terhitung hingga saat ini sudah jutaan orang yang menggunakan aplikasi social chat tersebut.

Dengan adanya aplikasi tersebut sangat memudahkan pengguna untuk saling berkirim pesan berupa tulisan, video maupun foto. Aplikasi yang mempunyai banyak fitur tersebut juga tidak ingin membuat kenyaman penggunanya hilang ketika sedang melakukan aktivitas chatting, untuk itu pihak developer juga telah melengkapinya dengan fitur Blokir, yang mana nantinya pengguna bisa memblokir nomor siapa saja yang dirasanya kurang berkenan.

Nah, jika saat ini anda sedang merasa jika nomor Whatsapp anda telah diblokir oleh seseorang, maka anda tidak perlu merasa kebingungan, karena anda bisa mengeceknya dengan cara yang akan kami bagikan berikut ini.

Tips dan Cara Mengetahui Whatsapp Diblokir

Foto Profil Tidak Terlihat

Salah satu cara yang paling mudah untuk melihat apakah nomor hp anda diblokir atau tidak dengan orang lain yang pertama adalah melihat apakah foto profil dari orang tersebut nampak atau tidak. Jika fotonya tidak tampak berarti bisa jadi nomor anda telah diblokir.

Namun anda juga jangan salah paham dulu, karena biasanya mereka tidak memblokir anda, tapi memang mereka tidak ingin menampakkan fotonya untuk publik.

Status Online Yang Tidak Terlihat

Biasanya pada saat melakukan chatting dengan nomor yang tidak memblokir anda, maka status online dari mereka akan terlihat. Akan tetapi hal tersebut tidak akan nampak oleh anda ketika nomor anda di blokir oleh mereka.

Namun anda juga jangan langsung menduga mereka memblokir anda, karena biasanya ini mereka setting pada bagian privasi, jadi sebaiknya anda cek tanda-tanda anda diblokir yang lainnya.

Tidak Bisa Melakukan Panggilan Suara

Selanjutnya untuk cara mengetahui whatsapp diblokir adalah anda tidak bisa melakukan panggilan pada nomor tersebut. Jika benar kontak anda telah diblokir maka jika anda melakukan panggilan melalui whatsapp maka pada bagian tulisan tetap tertulis Calling, sementara panggilan akan terus berjalan dalam waktu yang lama.

Chat Centang Satu

Cara terakhir yang bisa anda lakukan untuk mengetahui apakah nomor handphone anda diblokir atau tidak, maka anda bisa mencobanya dengan cara mengiriminya pesan. Biasanya jika nomor anda tidak diblokir akan muncul tanda centang dua pada saat anda mengirimkan pesan. Namun jika nomor anda telah diblokir maka hanya muncul tanda centang satu meskipun jaringan internet anda lancar.

Nah, itulah beberapa cara mengetahui Whatsapp kita diblokir atau tidaknya oleh seseorang. Anda juga bisa melakukan pemblokiran pada nomor yang anda rasa meresahkan. Jadi memang aplikasi ini dilengkapi denganm fitur yang benar-benar bisa membuat penggunanya merasa nyaman ketika menggunakannya. Semoga informasi ini bisa bermanfaat. Untuk tutorial selengkapnya silahkan anda cek pada mamibuy.co.id. Terima kasih.

Leave a Comment